Hai.. hai...

Assalamu 'alaikum....mau ada acara, bingung mau bikin cake apa? Gak punya waktu, tapi pengen homemade cake? Sebel karena bikin sendiri tapi gagal terus? Daripada bingung, mending lihat dulu blog Bunaki. Mungkin sedikit kisah Bunaki bisa jadi ide.. Atau ribet bikin sendiri? Gampang..pesen aja sama Bunaki...hehe...hubungi aja Bunaki di 0818472276...
Cheers

Jumat, 30 September 2011

Buket Cupcake Tanda Terima Kasih untuk Pak Dokter

Pesanan dari orang jauh, a.k.a adik ipar..hahaha...cibubur-cengkareng kan jauuuuuh...hehehe... katanya mau ngasih tanda terima kasih untuk dokter anak mereka. Ini dia susahnya pengiriman buket cupcake. High risk sekali. Pengiriman dari Cibubur ke rawamangun sih lancar (janjian di rumah nyokap ceritanya). Nah dari sana dibawa ade ke Cengkareng, daaan..copotlah satu bunganya..mana bunaki nggak disana lagi. Jadilah penyelamatan darurat via telpon.. semoga nggak terlalu keliatan. Kalo yang ini sih foto waktu masih selamatnya :)



Minggu, 25 September 2011

Shula's Princess Birthday Cake

Order perdana dari Ari Rosemala (Ai), teman S1 Bunaki dulu. Senangnya princess. Jadi minta cake beredible supaya ada foto shula bersanding dengan princess kesayangan.Dihias dengan bunga-bunga fondant yang cantik. Happy Bday Shula. Semoga kelak jadi kebanggaan Mama Papa ya... Amiin..



G.I. BEAR

Repeat order (again) dari ocha. Untuk ultah belahan jiwanya. wkwkwk... Minta pake beruang yang pake seragam army dan dalam posisi menembak. Uhuy..asik juga..deg deg ser bikinnya..Karena minta beruangnya yang macho tapi tetep cute. Thx for the challenge ya cha... Semoga damian seneng ya...



Kamis, 22 September 2011

Anniversary Cupcakes

Repeat Order dari Ocha. Untuk Anniversary seseorang..Waktu denger requestnya, Bunaki sampe bengong.. Gurita sama kura-kura??? Tapi customer itu raja kan ya? Jadi bengongnya cukup sampe situ aja. Minta guritanya warna merah. Ok... Beginilah jadinya.. Semoga langgeng yaaa...


Selasa, 20 September 2011

Lightning McQueen in Zhafran's Bday

Orderan dari kakak kelas zaman sma. Mintanya Lightning Mcqueen 3D bercover fondant. So, here it is...





Minggu, 18 September 2011

ZUPPA SOUP


For english version, scroll down your page..Hope it could help.. 

Pertama kali buat zuppa soup, terinspirasi dari temen milist yang hampir tiap hari kerjanya majang fave menu anaknya ini (thx ya Indri bundanya shas). Daripada ngiler nggak selesai-selesai, pas ke giant sekalian deh cari bahannya. Ini resepnya dari majalah SEDAP, tapi lupa edisi yang mana. Untuk pastrynya pakai yang siap pakai, Puff Pastry Edo. Soalnya kalo bikin sendiri ribeeeet... Setelah dicoba, ternyata endang booo'... serumah pada suka. Jatah buat dikirim ke nenek diembat juga deh..hehe..Karena banyak yang tanya resepnya, sekalian aja deh bikin note. So, try it out... 

Oya, resep ini juga udah pernah Bunaki post di fb. Cari akun fb "Lulu Il Mahnun" ya. Ada di bagian notes nya.. 



ZUPPA SOUP (Source : Majalah SEDAP)



Bahan soup :

250 gr daging ayam fillet

Smoke beef sesukanya (ini usul dari Umi Fiti)

1 L air

1 buah bawang Bombay, cincang halus

3 SDM tepung (boleh ditambah kalo suka lebih kental)

100 gr jamur champignon, iris tipis

2 btg wortel, rebus, potong kotak kecil (opt)

2 lbr bayleaf

¼ sdt pala bubuk

¼ sdt merica hitam bubuk

2 sdt garam (atau sesuai selera)

¼ sdt gula pasir

100 gr keju cheddar parut (bisa ditambah kalo suka)

200 gr cooking cream (Kalo nggak ada bisa diganti Susu Evaporated. Sepertinya beda rasa, tapi tetep enak kok)

Margarine untuk menumis



Kulit :

Puff Pastry Edo, potong sesuai kebutuhan



Bahan olesan :

1 btr telur dikocok lepas



Cara :

- Rebus ayam dengan 1 L air sampai matang, tiriskan, ukur kaldu 800 ml. potong ayam kotak-2 kecil

- Tumis Bombay dengan margarine hingga harum. Tambahkan jamur, aduk sampai jamur layu. Masukkan tepung, aduk hingga berbutir

- Masukkan kaldu sedikit demi sedikit, sambil diaduk sampai licin. Masak sampai mendidih

- Masukkan ayam, wortel, bayleaf, pala bubuk, merica , aduk rata.

- Masukkan keju dan cooking cream, masak sampai meletup-letup. Tambahkan garam dan gula sesuai selera.



Penyelesaian :

Kulit : potong kulit pastry siap pakai sesuai wadah.

- Tuang sup ke dalam mangkuk, max 2/3 mangkuk, supaya pastry nggak kena sup.

- Oles permukaan mangkuk dengan air.

- Tutupkan kulit pastry ke permukaan mangkuk, rapikan.

- Oles dengan telur. Oven dengan suhu 200 derajat selama kurleb 30 menit atau sampai pastry kecoklatan.



Note : Puff Pastry Edo bisa dicari di Toko Bahan Kue atau Carrefour atau Giant


Sebenernya tanpa pastrynya juga enak kok. Kalo Bunaki suka bikin tanpa pastry, supnya dibikin agak kental. Dzaki sama Nadia sukaaaaaaaaaaa banget. slurp... Selamat mencoba.. :)


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

ZUPPA SOUP (Source : SEDAP MAGAZINE)



soup ingredients:

250 gr chicken fillet

Smoke beef at your demand (suggested by Umi Fiti)

1 L water

1 Bombay Onion (large yellow onion), chopped

3 Tablespoon flour (you can add it if you wish the soup to be thicker)

100 gr champignon mushroom, sliced

2 carrots, boiled, dice chopped (opt)

2 bayleaf

¼ teaspoon nutmeg powder

¼ teaspoon black pepper powder

2 teaspoon salt (or add it as you like)

¼ teaspoon sugar

100 gr cheddar cheese, grated (you can add it more)

200 gr cooking cream (if you can't find any, you can use evaporated milk. The taste would be different, but still delicious)

Margarine to stir fry



topping :

Puff Pastry Edo, use it as needed



spread ingredient :

1 whole egg, mix


Steps :

- Boil the chicken with 1 L water until cooked, drained, measure the stock 800 ml. Chop the chicken into small dices.

- Stir fry the onion using margarine until it produce the aroma. Add mushroom, stir until mushroom half cooked. Add flour, stir until grained. 

- Add stock gradually while stirred slowly until smooth. Cook to boiled.

- Add chicken, carrot, bayleaf, nutmeg powder, pepper powder,stir well. 

- Add cheese and cooking cream (or evaporated milk), cook until it boiled. Add salt and sugar to meet your taste.


Final step :

Topping : cut the pastry ,match the size with the bowl.

- Pour the soup into the bowl, 2/3 max so the pastry won't get wet. 

- wet the top of the bowl with water. Use finger or brush.

- Put the pastry over the bowl.

 - Spread the pastry with egg. Bake with 200 degree for 30 minutes or until the pastry turn into brownish.



Note : You can find Puff Pastry Edo at Cake ingredient shopnearby or Carrefour or Giant


The soup would be great without the pastry though. I sometimes made  the soup alone without the pastry. And my kids love it very much. slurp... Happy cooking.. :)